Pemandangan kapal Phinisi ini dapat anda temukan saat berkunjung ke kawasan Pelabuhan Sunda Kelapa (Sunda Kelapa Harbor) di Jakarta barat. Kapal Phinisi berasal dari Pulau Sulawesi dan Kalimantan membawa hasil alam ke Jakarta seperti kayu, rotan, rempah-rempah, dan hasil alam lainnya. Saat kepulangannya dari Jakarta, kapal akan membawa barang-barang seperti semen, pupuk, dan barang-barang lainnya.
Sebagai salah satu tujuan wisata di Jakarta, Pelabuhan Sunda Kelapa (Sunda Kelapa Harbor) seharusnya mendapatkan perhatian yang lebih lagi dari Pemerintah Jakarta, khususnya penyedian sarana dan prasarana umum seperti tersedianya toilet (wc) dan meningkatkan kebersihan pada kawasan Pelabuhan Sunda Kelapa (Sunda Kelapa Harbor).
Kamis, Agustus 06, 2009
Sunda Kelapa - Kapal Phinisi
Posted by Ruben Sukatendel at 03.32
Labels: Kota Tua Jakarta, Photo Jakarta, Transportasi Jakarta, Wisata Jakarta
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar