Jumat, Juni 05, 2009

Bermain Gelembung




Dunia anak-anak adalah dunia bermain. Bagi mereka, hal-hal yang sering dipikirkan orang dewasa seperti hal kekayaan, karier, jodoh, dan hal lainnya tidaklah lebih penting dari kegiatan bermain.

Bila kebetulan mereka terlahir dalam keluarga yang memiliki kemapuan financial yang bagus, maka fasilitas bermain yang mereka miliki dapat berupa mainan yang bagus dan mahal. Tetapi, bukan berarti bagi mereka yang terlahir dalam keluarga kurang mampu, keinginan bermainnya tidak menggebu. Lihatlah ekspresi anak ini, hanya dengan buih air sabun yang dapat menghasilkan gelembung seharga Rp. 1 ribu, dia sangat menikmati hidupnya melalui permainan gelembung. So, bagi kita semua, sudahkah kita menikmati dan mensyukuri hidup ini?

Photo diambil beberapa waktu lalu di daerah Jakarta Barat, Indonesia.

0 comments: